Ajar

Studi Kelayakan Bisnis

Penulis

Dr. Ir. Muhammad Yamin Siregar, MM
Warsani Purnama Sari, SE.Ak, CA, MM
Hasbiana Dalimunthe, SE, M.Ak

Editor
:
Tri Selaras Cendekia
Cover & Tata Letak
:
Tri Selaras Cendekia
Jumlah Halaman
:
368 Halaman
ISBN
:
978-623-89328-9-4
Tanggal Publikasi
:
2024-09-17

Harga

EBook
Rp.
Buku
Rp.
Beli Sekarang
   Sebelum melihat pengertian studi kelayakan bisnis dan studi kelayakan proyek, kita harus paham terlebih dahulu perbedaan pengertian antara bisnis dan proyek. Bisnis adalah seluruh kegiatan yang diorganisasikan oleh orang-orang yang berkecimpung didalam bidang perniagaan (produsen, pedagang, konsumen, dan industri dimana perusahaan berada) untuk memperoleh keuntungan sesuai dengan target dan tujuan yang dinginkan dalam berbagai bidang, baik jumlah maupun waktunya. Atau bisa dikatakan bisnis berupa kegiatan yang berbentuk operasional rutin. 

   Sedangkan Proyek dapat diartikan sebagai suatu kegiatan yang bersifat sementara (temporary), yang berlangsung dalam jangka waktu terbatas dengan alokasi sumber daya tertentu dan dimaksudkan untuk melaksanakan tugas yang sasarannya telah digariskan dengan jelas. Misalnya : membangun pabrik, membangun fly over, membuat produk baru, mengikuti pameran perdagangan, dll. Dari pengertian di atas ciri-ciri pokok proyek (Umar, 2001) adalah : 1). Memiliki tujuan yang khusus, produk akhir atau hasil kerja akhir, 2) Biaya, jadwal kerja, sumber daya, kriteria mutu yang diperlukan telah ditentukan, 3) Kegiatan bersifat sementara (temporary), dalam arti umurnya dibatasi oleh selesainya tugas. Titik awal dan akhir kegiatan telah ditentukan dengan jelas, 4) Kegiatan bersifat tidak rutin, tidak berulang-ulang. 

    Studi kelayakan proyek merupakan penelitian tentang layak atau tidaknya suatu proyek dibangun, untuk jangka waktu tertentu. Sedangkan Studi kelayaknan bisnis merupakan penelitian terhadap rencana bisnis yang tidak hanya menganalisis layak atau tidak layak bisnis dibangun, tetapi juga saat dioperasionalkan secara rutin dalam rangka pencapaian keuntungan yang maksimal untuk waktu yang tidak ditentukan. 
Kategori Buku
:
Ajar
Cetakan
:
Kedua
Penerbit
:
Tri Selaras Cendekia
Tahun Terbit
:
2024
Kertas
:
UNESCO
Ukuran
:
15.5 x 23 cm
Produk Tags
:
Ekonomi

Buku Terkait

Temukan Ilmu dan Inspirasi Baru